
Jakarta – Kanada mempererat kerja sama dengan ASEAN melalui kontribusi finansial sebesar USD 10,7 juta ke ASEAN-Canada Plan of Action Trust Fund. Menteri Pembangunan Internasional Kanada, Ahmad Hussen dalam pernyataan resminya menegaskan bahwa dukungan ini mencerminkan kepentingan jangka panjang Kanada terhadap ASEAN.
Dana ini diharapkan dapat memperkuat hubungan strategis antara kedua pihak dalam berbagai sektor, termasuk pembangunan berkelanjutan, perdagangan, serta transisi energi hijau di kawasan Asia Tenggara.
“Kami percaya bahwa hubungan yang erat dengan ASEAN akan membawa manfaat bagi seluruh pihak. Kontribusi ini merupakan bagian dari upaya kami untuk memperkuat kerja sama di bidang ekonomi, lingkungan, dan pembangunan,” ujar Hussen dalam konferensi pers, Jumat, 14 Februari.
Selain fokus pada pembangunan dan ekonomi, dana ini juga diarahkan untuk mendukung inisiatif transisi energi bersih. Kanada menyoroti pentingnya percepatan energi hijau di ASEAN, termasuk Indonesia, melalui investasi dalam proyek berkelanjutan dan teknologi rendah karbon.
“ASEAN memiliki potensi besar dalam energi terbarukan, dan kami ingin menjadi mitra dalam perjalanan ini. Dengan investasi yang tepat, kita dapat mengurangi ketergantungan pada bahan bakar fosil dan membuka peluang baru dalam pengembangan energi bersih,” tambah Hussen.
ASEAN-Canada Plan of Action merupakan pilar utama dalam kerja sama kedua pihak untuk periode 2021–2025. Program ini bertujuan untuk memperdalam integrasi ekonomi, memperkuat ketahanan sosial, serta meningkatkan ketahanan terhadap perubahan iklim. Dengan suntikan dana baru ini, Kanada berharap dapat mempercepat implementasi program-program yang telah disepakati.
“Kami ingin melihat ASEAN dan Kanada tumbuh bersama sebagai mitra yang setara. Melalui inisiatif ini, kami berkomitmen untuk memperkuat dialog dan kerja sama di berbagai sektor yang menjadi prioritas bersama,” kata Hussen.
Komitmen Kanada dalam mendukung ASEAN tidak berhenti pada aspek ekonomi dan energi. Negara ini juga aktif dalam berbagai inisiatif sosial dan lingkungan yang bertujuan untuk menciptakan kawasan Asia Tenggara yang lebih stabil, inklusif, dan berkelanjutan. (Hartatik)
Foto banner: Social Soup Social Media/Pexels.com